Jumat, 03 Juni 2011

HANYA GETARAN PENGGODA


Di putaran detik ini
Di waktu jm tak pernah menghentikan denyutnya
Di saat sepasang jarum berkejaran, menghidupkan dunia
Dan di denting yang sama, aku terkulai sendiri
Berhati nanar tanpa ada deguban berarti
Akan tetapi, ada ironi di tubuh ini
Detak jantungku mengisyaratkan sesuatu
Berdebaran seolah ada gelombang mendekat
Otakpun bekerja keras menemukan getaran ini
Getaran yang menyamankan
Getaran yang menyejukkan
Getaran yang membuatku rindu sesuatu

Sesuatu yang cukup lama tak kudapatkan
Tak ku dapatkan tuk memberi makan si pangkal kehidupan
Kini, mulai tak kurasakan kehausan itu
Perlahan datang tapi mendebarkan
Dan ini membuatku perlahan berpikir
Mengapa ku tak mengusahakannya tuk tetap seperti ini?
Bukankah aku rindu dengan deguban ini?
Deguban yang menggoda dan terus menyerang pangkal kehidupanku
Akankah aku lebih terkulai dengan ironi ini?
Atau ini akan lebih mendentingkan jam hidupku?
Banyak tanya yang aku sendiri tak bias menjawabnya
Terus dan terus merasuki alam bawah sadarku
Meyakinkanku dengan segala gelombangnya
Tapi tampaknya hal ini berbuah manis
Karena akhirnya alam bawah sadarku sadar
Mengertikanku untuk belajar
Belajar mengabdikan pangkal kehidupanku untuk getaran penggoda ini
Dan belajar menyatukan dalam denting yang sama..

0 komentar:

Posting Komentar